Jum'at Curhat bersama Kepolisian dari Polsek Cisarua
Oleh: Siti A. | 07 Februari 2023
IM News, Bandung Barat – Karena semakin banyak kejahatan yang terjadi akhir waktu ini di masyarakat pihak kepolisian kembali meningkatkan keamanan dalam upaya untuk menertibkan masyarakat. Selain meningkatkan keamanan, kepolisian juga menggiatkan sosialisasi ke sejumlah sekolah dan kebetulan SMK Insan Mandiri kedatangan dari pihak kepolisian dalam sebuah program pembinaan yaitu Jum'at Curhat.
Pada Tanggal 03 Februari 2023 SMK Insan Mandiri berkesempatan mendapatkan pembinaan dari kepolisian polsek cisarua untuk bisa menyampaikan beberapa pesan agar Guru dan Siswa bisa lebih hati hati di jalan ketika malam hari agar tidak terjadi hal yang tidak di inginkan. Bapak Kapolsek juga memberikan tips untuk bisa memasuki Polri.
Bapak Kapolsek memberikan pesan-pesan kepada guru dan siswa SMK Insan Mandiri perihal kenakalan remaja meliputi komunitas-komunitas yang mengganggu warga sekitar, bahaya obat-obatan terlarang yang harus dihindari oleh siswa. Ada juga sesi tanya jawab yang di berikan kepada siswa dari pihak kepolisian, salah salah satunya adalah "bagaimana pihak kepolisian mengatasi penculikan yang saat ini sedang maraknya" ujar salah satu siswi. Bapak Kapolsek menjawab " caranya adalah dengan memberitahu saudara, teman, dan masyarakat agar tidak mengiyakan ajakan dari orang yang tidak dikenal dengan iming iming tertentu".
Harapannya setelah kegiatan ini seluruh warga SMK Insan Mandiri menjadi lebih taat terhadap aturan yang ada disekolah maupun yang ada di masyarakat, dan juga lebih meningkatkan kewaspadaan dalam menjalani kegiatan sehari-hari.