PROGRAM KEAHLIAN
Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran (OTKP)
Jurusan Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran (OTKP) merupakan salah satu Kompetensi Keahlian dari Program Keahlian Manajemen Perkantoran pada Bidang Keahlian Bisnis dan Manajemen. Jurusan OTKP akan membekali siswa dengan kemampuan pada bidang administrasi baik secara pengetahuan, keterampilan, dan sikap dalam menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan perusahaan atau kantor.
Teknik Komputer Jaringan (TKJ)
Teknik Komputer Jaringan (TKJ) merupakan sebuah kejuruan yang mempelajari tentang cara merakit komputer, mengenal dan mempelajari komponen hardware apa saja yang ada di dalam komputer, merakit komputer serta fokus mempelajari jaringan dasar.