Serunya Ramadhan dengan Smartren 2025
Oleh: Wina. Y | 05 Mei 2025
IM News, Bandung Barat – Program pembinaan keislaman yang diselenggarakan selama bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini ditujukan kepada siswa agar mereka dapat memahami dan memperdalam ajaran agama, menumbuhkan semangat beribadah, serta membentuk karakter mulia yang berlandaskan nilai-nilai Islam. Berbagai kegiatan yang dilaksanakan dalam program ini antara lain: kajian keislaman, hafalan Al-Qur’an, shalat dhuha berjamaah, hafalan hadits, hafalan doa-doa setelah shalat, serta praktik mengkafani dan menshalatkan jenazah.
Sanlat Ramadhan hadir bukan hanya sebagai sarana pembelajaran agama, tetapi juga sebagai wadah untuk menumbuhkan kepedulian sosial antarsesama. Dengan pendekatan yang menyenangkan dan edukatif, kegiatan ini diharapkan menjadi pengalaman yang berkesan dan memberikan dampak positif, baik secara pribadi maupun sosial. Ramadhan adalah momen istimewa, dan Sanlat merupakan cara terbaik untuk mengisinya dengan ilmu, iman, dan amal.