Perpisahan Kelas XII, Tahun ajaran 2023
Oleh: Siti Aprianti | 07 Juni 2023
IM News, Bandung Barat – Setelah masa pandemi, kegiatan perpisahan SMK Insan Mandiri tahun 2023 akhirnya dilaksanakan di luar Kota Bandung. Lebih tepatnya di Pangandaran yang berlokasi di Hotel Laut Biru.
Acara perpisahan kali ini sekaligus pelepasan kelas XII SMK Insan Mandiri yang telah dinyatakan lulus pada tanggal 5 Mei 2023, yang dihadiri oleh semua dewan guru dan semua siswa - siswi kelas XII yang akan melaksanakan perpisahan.
Adapun rangkaian kegiatan ini, siswa - siswi dikumpulkan di sekolah pukul 21.00 WIB dan berangkat pukul 23.30, mereka tiba di Batu Karas, pada pagi hari pukul 08.00 WIB, setelah melakukan kegiatan di Batu Karas, siswa - siswi melanjutkan perjalanan ke Hotel Laut Biru, untuk melaksanakan acara puncak. acara berlangsung dari mulai sambutan, Sungkeman, Pengalungan medali, Teater Guru dan persembahan Spesial kelas XII.
Dengan dilepasnya siswa - siswi kelas XII SMK Insan Mandiri angkatan Tahun 2023, dapat menjadi lulusan yang bermanfaat bagi Orang Tua maupun orang lain terutama diri sendiri.
Selamat dan Sukses bagi seluruh siswa - siswi SMK Insan Mandiri sebagai lulusan tahun 2023.